Usung RAM 2 GB, Winner Y Ultra Dilego Kurang dari Rp1 Juta



Usung RAM 2 GB, Winner Y Ultra Dilego Kurang dari Rp1 Juta
Produsen lokal asal Indonesia, Evercoss, merilis produk barunya Winner Y Ultra. Ponsel ini memiliki RAM 2 GB dan pertama yang diluncurkan Evercoss.
"Evercoss menawarkan kecepatan melalui Winner Y Ultra, dan ponsel ini merupakan ponsel pertama Evercoss yang punya RAM 2 GB," kata Kezia Mareshah, Media Relation Evercoss, Jumat (1/10/2015).
Selain memiliki kecepatan tinggi, ponsel yang menyasar kalangan mahasiswa ini juga dibekali dengan ROM 16 GB. Winner Y Ultra dibekali dengan bentang layar 5 inci beresolusi FWVGA.
Sementara itu, Winner Y Ultra memilikk chip quad-core berkecepatan 1,2 GHz dan berjalan pada OS Android 5.1.1 Lollipop.
Urusan harga, Evercoss Winner Y Ultra dilego dengan harga Rp999.000 dan bisa dipesan mulai hari ini di salah satu e-commerce di Indonesia secara pre-order hingga 7 Oktober 2015.
(kem)
Usung RAM 2 GB, Winner Y Ultra Dilego Kurang dari Rp1 Juta Usung RAM 2 GB, Winner Y Ultra Dilego Kurang dari Rp1 Juta Reviewed by Dramaqi on 8:06:00 PM Rating: 5